Ronaldo Cetak Gol meski Gawang Ditutup Asap, Eks Chelsea: Wasit Kejam karena Saya Tak Bisa Lihat Bola!

By Beri Bagja - Minggu, 24 September 2023 | 15:20 WIB
Momen Cristiano Ronaldo cetak gol meski gawang musuh ditutupi asap dalam laga Al Nassr vs Al Ahli pada lanjutan Liga Arab Saudi 2023-2024. (SPOTV ASIA)

Al Ahli tak cukup hanya membalasnya dengan gol Franck Kessie, Riyad Mahrez, dan Firas Al Buraikan.

FAYEZ NURELDINE/AFP
Cristiano Ronaldo mencetak 2 gol dalam kemenangan 4-3 Al Nassr atas Al Ahli pada lanjutan laga Liga Arab Saudi 2023-2024.

"Kami mencetak beberapa gol, tapi kebobolan lebih banyak," kata kiper juara Liga Champions 2020-2021.

"Semua orang harus berkembang di tim," imbuhnya.

Adapun bagi Ronaldo, tambahan dua gol di partai ini mematenkan posisinya di puncak daftar top scorer sementara Liga Arab Saudi 2023-2024.

Mesin gol berusia 38 tahun itu sudah mencetak 9 butir.

Jumlah tersebut dilaluinya setelah hanya menjalani 6 penampilan perdana musim ini.