Keluhan Alfeandra Dewangga usai Timnas U-24 Indonesia Kalah dari Korea Utara

By Abdul Rohman - Minggu, 24 September 2023 | 20:30 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Alfreandra Dewangga (kanan), sedang mengoper bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Atas kekalahan ini, timnas U-24 Indonesia menutup Grup F dengan menempati urutan ketiga klasemen.

Garuda Muda mencatatkan tiga poin dari tiga pertandingan.

Pada dua pertandingan sebelumnya, timnas U-24 meraih sekali kemenangan 2-0 atas Kirgistan dan kalah 0-1 dari Taiwan.

Alhasil, timnas U-24 Indonesia mengamankan tiket ke babak 16 besar Asian Games 2023 melalui peringkat ketiga terbaik.

Timnas U-24 Indonesia yang mengantongi tiga poin memuncaki klasemen peringkat ketiga terbaik dari empat slot yang diperebutkan.

Tiga tiket sisanya tengah diburu oleh Qatar, Thailand, Vietnam hingga Myanmar.

Baca Juga: Hadirkan Claudia Scheunemann dan Zaenal Arief, Diharapkan Bisa Memotivasi Bibit-bibit Muda Pesepak Bola di Kompetisi Usia Dini

Pada babak 16 besar, Robi Darwis dkk berpeluang bertemu juara Grup C Asian Games 2022.

Grup C Asian Games 2022 hanya tersisa dua peserta.

Keduanya adalah Uzbekistan dan Hongkong.