Update Klasemen Medali Asian Games 2022 - Walau Turun, Indonesia Masih yang Terbaik Se-ASEAN

By Nestri Y - Minggu, 24 September 2023 | 20:42 WIB
Ilustrasi logo Asian Games 2022. (ASIAN GAMES 2022)

BOLASPORT.COM - Update klasemen medali Asian Games 2022 mulai mengalami perubahan signifikan di tiga besar. Posisi Indonesia turun dari sesi siang, tetapi masih jadi yang terbaik se-ASEAN.

Memasuki sesi malam perhelatan Asian Games 2022 pada Minggu (24/9/2023), terdapat beberapa berubahan klasemen medali yang cukup signfikan di peringkat tiga besar.

Tiga negara kuat Asia Timur memenuhi peringkat tiga teratas di mana China masih memimpin. 

Tuan rumah masih memuncaki klasemen dan terus memperkuat kedudukan di puncak dengan mengoleksi total 20 medali emas, tujuh medali perak, dan tiga medali perunggu.

Dua cabang olahraga (cabor) andalan China, dayung dan renang sejauh ini menjadi yang paling banyak mendulang emas.

Cabor dayung China menyumbang enam emas, sedangkan dari renang mendapat tujuh emas.

Tujuh emas lainnya mereka dapatkan dari menembak (2), modern pentathlon (2) dan wushu (2) serta senam artistik beregu putra (1). 

Di peringkat kedua, Korea Selatan melejit.

Setelah sebelumnya berada di posisi tujuh, kini Negeri Ginseng melesat ke posisi kedua dengan total raihan 14 medali. Rinciannya adalah lima emas, empat perak dan lima perunggu.

Sumbangsih besar dipersembahkan dari cabor modern pentathlon (2 emas) dan taekwondo (2).