Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Tetap Kuasai Capolista, Napoli Lagi-Lagi Main Imbang

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 25 September 2023 | 06:30 WIB
Duel antara Bologna dan Napoli berakhir tanpa pemenang setelah laga berkesudahan 0-0 pada lanjutan Liga Italia 2023-2024. (TWITTER.COM/ELFORADEPORTIVO)

BOLASPORT.COM - Inter Milan tetap menguasai capolista alias pucuk klasemen sementara Liga Italia usai menaklukkan Empoli, sementara itu Napoli kembali bermain imbang.

Pekan ke-5 Liga Italia 2023-2024 kembali berlanjut pada hari Minggu (24/9/2023) sore WIB hingga Senin (25/9/2023) dini hari WIB.

Terdapat lima pertandingan yang dimainkan pada jadwal kali ini.

Laga diawali dengan pertandingan antara Empoli dan Inter Milan.

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Carlo Castellani, Minggu (24/9/2023) sore WIB.

Datang sebagai tamu, Inter Milan tetap menjaga kesempurnaan di kompetisi domestik dengan meraih kemenangan kelima di Liga Italia secara beruntun.

Pasalnya, I Nerazzurri kembali mencatatkan kemenangan dengan membekuk Empoli 1-0.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Real Madrid Kalah dan Tak Lagi Sempurna, Barcelona Nyaman di Puncak

Federico Dimarco menjadi pahlawan kemenangan bagi Inter Milan berkat golnya pada menit ke-51.

Satu gol dari Dimarco sudah membuat Inter Milan mengepak 3 angka dan duduk nyaman di capolista atau puncak klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 15 angka.

Inter Milan kembali menjauh dari kejaran "saudara tuanya" AC Milan dengan margin 3 angka.

Di partai lainnya, Atalanta dan Fiorentina sama-sama memetik kemenangan atas lawan-lawan mereka.

Atalanta sukses meraih kemenangan atas Cagliari dengan skor 2-0 melalui gol-gol dari Ademola Lookman (33') dan Mario Pasalic (76').

Sementara itu, Fiorentina berhasil menjungkalkan Udinese 2-0 di Stadion Friuli, Minggu (25/9/2023) malam WIB.

Hasil-hasil positif tersebut menempatkan Fiorentina dan Atalanta berturut-turut di peringkat ke-5 dan 6 dengan koleksi 10 dan 9 poin.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Real Madrid Dihajar Atletico Madrid, Sang Mantan Jadi Bintang Lapangan

TWITTER.COM/INTER_EN
Aksi penyerang Inter Milan, Marcus Thuram, dalam laga melawan Empoli pada giornata 5 Liga Italia 2023-2024, Minggu (24/9/2023).

Sementara itu, hasil kurang maksimal kembali diraih oleh sang juara bertahan, Napoli.

Bertandang ke Stadion Renato Dall'Ara, markas Bologna, Napoli hanya sanggup menuai satu angka usai bermain seri 0-0.

Itu menjadi laga imbang kedua beruntun yang diraih oleh pasukan Rudi Garcia di Liga Italia musim ini setelah sebelumnya juga bermain seri 2-2 melawan Genoa di partai tandang.

Lawatan tak maksimal di markas Bologna sendiri membuat Il Partenopei masih tertahan di urutan ke-8 dengan perolehan 8 poin dari 6 pertandingan.

Adapun laga pekan ke-6 ditutup dengan pertandingan Torino vs AS Roma.

Laga antara Torino dan AS Roma bergulir di Stadion Olimpico Grande Torino, Minggu (25/9/2023) atau Senin dini hari WIB.

Kendati bermain 0-0 di babak pertama, AS Roma sempat unggul 1-0 atas Torino di babak kedua melalui gol Romelu Lukaku (68').

Baca Juga: Gagal Menang di Derbi London Utara, Arsenal Terlalu Jemawa Sejak Gol Penalti Bukayo Saka

Akan tetapi, pasukan Jose Mourinho gagal mempertahankan keunggulan mereka karena Torino berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui Duvan Zapata melalui golnya di menit ke-85.

Tambahan satu angka di kandang Torino membuat AS Roma masih berada di luar 10 besar klasemen sementara Liga Italia musim ini.

Il Lupi tertahan di peringkat ke-13 dengan perolehan 5 angka dari 6 laga setelah hanya memetik 1 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Hasil lengkap Liga Italia 2023-2024 pekan ke-5 hingga Senin (25/9/2023) dini hari WIB, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Serie A:

  • Empoli 0-1 Inter Milan (Federico Dimarco 51')
  • Atalanta 2-0 Cagliari (Ademola Lookman 33', Mario Pasalic 76')
  • Udinese 0-2 Fiorentina (Lucas Martinez Quarta 32', Giacomo Bonaventura 90+2')
  • Bologna 0-0 Napoli
  • Torino 1-1 AS Roma (Duvan Zapata 85'; Romelu Lukaku 68')

Klasemen sementara Liga Italia 2023-2024

Klasemen Liga Italia