Dalih Pelatih Vietnam usai Gagal Ikuti Jejak Timnas U-24 Indonesia Lolos 16 Besar Asian Games 2022

By Arif Setiawan - Senin, 25 September 2023 | 13:31 WIB
Pelatih timnas U-20 Vietnam, Hoang Anh Tuan. merasa timnya yang seharusnya lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023. (dok-zing.vn)

BOLASPORT.COM - Tak seperti timnas U-24 Indonesia, Vietnam dipastikan gagal melaju ke babak 16 besar Asian Games 2022.

Sebagai informasi, timnas U-24 Vietnam harus berjuang di Grup B Asian Games 2022.

Tim asuhan Hoang Anh Tuan bersaing dengan Iran, Arab Saudi dan Mongolia.

Vietnam awalnya memulai perjuangannya dengan meyakinkan usai mengalahkan Mongolia lewat skor 4-2.

Namun sayang Vietnam menelan kekalahan beruntun pada dua laga selanjutnya.

Rinciannya yakni tumbang dari Iran 0-4, kemudian dipermalukan Arab Saudi 1-3.

Hasil ini sekaligus membuat Vietnam berakhir diperingkat ketiga Grup B.

Vietnam gagal melaju ke babak 16 besar karena tak bisa masuk dalam perebutan posisi ketiga terbaik.

Menanggapi hal ini, kekecewaan tak bisa disembunyikan oleh Hoang Anh Tuan.

Baca Juga: Timnas U-24 Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Asian Games 2022, Indra Sjafri Berencana Panggil Ramadhan Sananta dan Beckham Putra