Suhandinata Cup 2023 - Skor Sadis 21-1 Warnai Dua Kemenangan Indonesia

By Nestri Y - Selasa, 26 September 2023 | 15:13 WIB
Tim bulu tangkis Indonesia yang akan mengikuti Kejuaraan Dunia Junior 2023 di Washington, Amerika Serikat. (PP PBSI)

Tunggal putri Juara Asia Junior 2023, Mutiara Ayu Puspitasari juga berhasil meraih hasil positif.

Menang 3-0 tidak mengendurkan semangat tim Indonesia, yang tetap melibas Georgia pada partai keempat melalui Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin dan partai kelima Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani.

Pada sesi kedua, Portugal giliran jadi korban keganasan skuad Indonesia.

Walau berusaha memberikan perlawanan dan meraih skor-skor dengan dua digit, tetap saja Portugal sulit membendung kekuatan Merah Putih yang pada laga ini menurunkan pemain pelapis kedua.

Di ganda campuran, Adrian/Felisha disimpan dan digantikan oleh Jonathan Farrell Gosal/Priskila Venus Elsadai. Di tunggal putri dan tunggal putra, Indonesia menurunkan Muhammad Reza Al Fajri dan Ruzana.

Pada sektor ganda putra, dimainkan oleh Dexter Farrell/Wahyu Agung Prasetyo. Lalu ganda putri yang turun adalah Meisa Rizka Fitria/Maulida Aprilia Putri.

Kemenangan dengan para pemain Portugal rata-rata diraih dalam waktu 20-25 menit.

Start yang kuat ini menjadi awal yang bagus bagi tim Indonesia dalam memulai perjuangan demi meraih kembali Suhandinata Cup tahun ini.

Turnamen bergengsi di level junior yang berformat seperti Sudirman Cup ini pernah diraih oleh Indonesia untuk pertama kalinya pada tahun 2019, setelah sukses menaklukkan China dengan skor 3-1.

Sayangnya pada edisi 2021 lalu, Indonesia gagal mempertahankan trofi tersebut.