Wasit Liga Inggris Minta Maaf karena Sudah Rugikan Liverpool, Juergen Klopp Tetap Ngamuk

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 1 Oktober 2023 | 10:00 WIB
Juergen Klopp tetap mengamuk meskipun wasit Liga Inggris sudah meminta maaf karena merugikan Liverpool dalam laga melawan Tottenham Hotspur. (TWITTER.COM/CENTREGOALS)

Keputusan tersebut dinilai merugikan dan merusak momentum Liverpool.

Setelah laga berakhir, organisasi wasit Liga Inggris, PGMOL, mengeluarkan pernyataan bahwa mereka telah melakukan kesalahan.

Seharusnya, gol Luis Diaz tidak dianulir dan sah karena eks winger Porto itu berada di posisi onside.

PGMOL menilai bahwa keputusan tersebut adalah human error yang dilakukan oleh wasit Simon Hooper.

"PGMOL mengakui adanya kesalahan manusia yang signifikan yang terjadi pada babak pertama Tottenham Hotspur vs Liverpool," demikian pernyataan resmi PGMOL.

HENRY NICHOLLS
Dengan 9 orang pemain, Liverpool berhasil menahan imbang Tottenham Hotspur, Sabtu (30/9/2023).

Baca Juga: Kecewa Berat Liverpool kalah dari Tottenham karena dirugikan Wasit, Juergen Klopp Sebut Laga Paling Tidak Adil Sepanjang Hidupnya

"Gol dari Luis Diaz dianulir karena offside oleh tim ofisial pertandingan di lapangan."

"Ini merupakan sebuah kesalahan faktual yang jelas dan nyata dan seharusnya gol tersebut disahkan melalui intervensi VAR, tetapi VAR gagal melakukan intervensi."

"PGMOL akan melakukan tinjauan penuh terhadap situasi yang menyebabkan kesalahan tersebut."