Jadi Biang Kerok Kekalahan Man United, Sofyan Amrabat Banjir Kritikan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 1 Oktober 2023 | 11:58 WIB
Sofyan Amrabat langsung banjir kritikan setelah dinilai menjadi biang kerok kekalahan Manchester United dari Crystal Palace di Liga Inggris 2023-2024. (OLI SCARFF/AFP)

Kritikan serupa juga dilontarkan langsung oleh pelatih Manchester United, Erik ten Hag.

Ten Hag juga menilai bahwa pelanggaran yang dilakukan Amrabat terhadap Jordan Ayew tidak perlu.

"Pertama-tama, tendangan bebas, kami membutuhkan lebih banyak kontrol," ujar Ten Hag kepada Sky Sports.

TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Dipatuk Elang di Old Trafford, Man United Telan Kekalahan Ke-4

"Tidak perlu melakukan pelanggaran di sana. Kemudian bola akan masuk ke dalam kotak penalti dan itu bukanlah pertahanan yang baik."

"Ini cukup sederhana. Kami hanya kebobolan tiga peluang sepanjang pertandingan, ketiganya dari situasi bola mati."

"Kemudian saya pikir kami berada di posisi yang bagus kemudian membuat keputusan yang buruk."

"Kami berada di posisi yang bagus dan memiliki pemain yang bebas. Kami tidak memberikan dampak."

"Kualitas kami tidak cukup baik pada bagian permainan tersebut."

Pada bagian akhir pertandingan, kami tidak memainkan permainan terbaik."

"Tentu saja hal itu membuat frustrasi. Kami juga berkali-kali nyaris mencetak gol. Anda harus tajam dan akurat. Ini tentang pengambilan keputusan."

"Kami tidak bisa mengubah hasil ini lagi. Anda selalu belajar dari pertandingan dan belajar untuk tampil lebih baik di akhir laga," pungkasnya.