Hasil Perempat Final Asian Games 2022 - Tim yang Bikin Timnas U-24 Indonesia Tersingkir Tumbangkan Arab Saudi

By Metta Rahma Melati - Minggu, 1 Oktober 2023 | 16:15 WIB
Penyerang timnas U-24 Indonesia Ramadhan Sananta yang tampil tak sesuai ekspektasi dalam laga melawan Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. (NOC Indonesia / Naif Al'as)

BOLASPORT.COM - Tim yang Bekuk Timnas U-24 Indonesia sukses menumbangkan Arab Saudi pada perempat final cabang olahraga sepak bola Asian Games 2022.

Tim yang dimaksud ialah Uzbekistan.

Uzbekistan menyingkirkan timnas U-24 Indonesia pada babak 16 besar untuk melaju ke perempat final.

Kala itu Uzbekistan mengalahkan timnas U-24 Indonesia dengan skor telak 2-0.

Sebenarnya timnas U-24 Indonesia mampu menahan gempuran Uzbekistan hingga waktu normal.

Akan tetapi pada babak perpanjangan waktu, Uzbekistan mampu menjebol gawang Ernando Ari sebanyak dua kali.

Dua gol Uzbekistan dicetak oleh Sherzod Esanov pada menit ke-92 dan 120+1.

Melaju ke perempat final, Uzbekistan bertemu Arab Saudi di Huanglong Sports Centre Stadium, Minggu (1/10/2023) pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Berbekal Pengalaman di Timnas Indonesia, Bek Ipswich Town Yakin Elkan Baggott Bisa Berkembang Pesat

NOC INDONESIA
Penyerang Timnas U-24 Indonesia, Ramadhan Sananta saat berhadapan dengan pemain Uzbekistan dalam laga babak 16 besar Asian Games 2023.