Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022 - Kemenangan Dramatis Rinov/Pitha Mantap Tantang Musuh Terkuat

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 2 Oktober 2023 | 10:19 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, pada babak kedua Hong Kong Open 2023 di Hong Kong Coliseum, Kamis (14/9/2023). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, berhasil memenangkan duel secara dramatis pada babak 32 besar di nomor perorangan bulu tangkis Asian Games 2022.

Rinov/Pitha sukses mengatasi perlawanan pasangan Korea Selatan, Kim Won-ho/Jeong Na-eun.

Bertanding di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, Senin (2/10/2023) Rinov/Pitha menang via rubber game, dengan skor 21-15, 16-21, 21-19.

Jalannya Pertandingan

Rinov/Pitha tampil percaya diri sejak awal, serangan-serangan yang mereka lepaskan berhasil membawa keunggulan dua angka pada skor 4-2.

Namun kesalahan sendiri dalam pengembalian bola masih sama-sama dilakukan oleh kedua pasangan.

Rinov cukup masih dalam memberikan tekanan lewat smes-smes keras. Pasangan Indonesia masih memimpin dengan skor 6-4.

Sayangnya dua kali kesalahan dari Pitha membuat pasangan Korea menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Pasangan Indonesia harus balik ketinggalan usai smes dari Rinov hanya menyangkut di net pada skor 8-9.

Rinov/Pitha kini sudah tertinggal tiga angka pada interval gim pertama.