Belum Cukup Dicurangi Wasit Liga Inggris, Liverpool Kini Terancam Kena Denda dari FA

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 3 Oktober 2023 | 00:00 WIB
Seolah belum cukup dicurangi wasit Liga Inggris, Liverpool kini terancam terkena denda dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). (TWITTER.COM/CENTREGOALS)

BOLASPORT.COM - Seolah belum cukup dicurangi wasit Liga Inggris, Liverpool kini terancam terkena denda dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA).

Liverpool sepertinya tengah menjalani masa-masa tidak mengenakkan di Liga Inggris 2023-2024.

Pada matchweek 7 Liga Inggris 2023-2024, Liverpool mendapatkan hasil mengecewakan saat melawan Tottenham Hotspur.

Dalam laga yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (30/9/2023) tersebut, Liverpool menuai kekalahan tipis dengan skor 1-2.

Namun, bukan masalah kekalahan tersebut yang menjadi sorotan, melainkan perlakuan wasit kepada The Reds.

Banyak pihak yang menilai bahwa Liverpool dirugikan oleh berbagai keputusan wasit dalam pertandingan tersebut.

Salah satunya adalah gol winger Liverpool, Luis Diaz, yang dianulir oleh wasit Simon Hooper.

Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Liverpool Kehilangan 1 Pemain Penting Usai Dicurangi Wasit

Saat bermain dengan 10 orang, Liverpool sebenarnya sempat memimpin lebih dulu melalui Luis Diaz pada menit ke-34.

Akan tetapi, gol winger asal Kolombia itu dianulir karena dia dianggap berada pada posisi offside.