Baru Juga Pecah Telur, Mykhailo Mudryk Malah Cedera dan Terancam Absen Lama Bela Chelsea

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 3 Oktober 2023 | 23:15 WIB
Winger Chelsea, Mykhailo Mudryk, akhirnya berhasil mencetak gol perdana bagi The Blues pada laga kontra Fulham dalam lanjutan laga Liga Inggris 2023-2024, Senin (2/10/2023) atau Selasa dini hari WIB. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

Sebelumnya, Mudryk sempat mencetak gol saat Chelsea menang 4-3 atas Brighton & Hove Albion dalam laga pramusim pada akhir Juli lalu.

Namun, sial bagi Mudryk, ia justru tak bisa menuntaskan pertandingan usai mencetak gol ke gawang Fulham.

Dia diketahui mengalami masalah pada bagian pahanya dan diganti saat jeda babak pertama.

Baca Juga: Kalau Man United Mau Menang Lawan Galatasaray, Si Egois Marcus Rashford Wajib Dicadangkan

Usai laga berakhir, pelatih Mauricio Pocetthino mengonfirmasi bahwa Mudryk mengalami cedera paha.

Sejumlah laporan menyebut bahwa Mudryk terancam absen cukup lama selama beberapa pekan.

"Dia merasakan masalah di pahanya," kata Pochettino seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Chelsea.

"Dia merasa tidak nyaman untuk terus bermain."

"Kami harap ini bukan masalah besar."

Baca Juga: Chelsea Mulai Kecanduan Menang dan Bikin Gol, Apakah Ini Awal Tsunami Poin Mykhailo Mudryk dkk?