Porto Vs Barcelona - Belum Apa-apa, Pelatih Lawan Sudah Pasrah bakal Dibuat Menderita Joao Felix dkk

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 3 Oktober 2023 | 23:30 WIB
Para pemain Barcelona merayakan gol Joao Cancelo ke gawang Celta Vigo dalam partai Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Companys (23/9/2023). (PAU BARRENA/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih FC Porto, Sergio Conceicao, meyakini timnya akan menderita saat menghadapi Barcelona.

FC Porto akan berjumpa lawan tangguh pada matchday kedua Grup H Liga Champions 2023-2024.

Klub berjuluk Si Naga itu akan berhadapan dengan jawara Liga Spanyol musim lalu, Barcelona.

Dalam laga kali ini, Porto akan bertindak sebagai tuan rumah.

Mereka akan menjamu El Barca di Stadion do Dragao, Rabu (4/10/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Menghadapi Barcelona, Porto sedang dalam kondisi kurang ideal.

Selain karena baru saja menelan kekalahan 0-1 dari Benfica pada laga terakhirnya, pasukan Sergio Canceicao juga tengah dihantam badai cedera.

Baca Juga: Ketimbang Lionel Messi, Wonderkid Barcelona Disebut Lebih Mirip Cristiano Ronaldo dan OTW Selevel Kylian Mbappe

Setidaknya ada enam pemain, termasuk Pepe, yang berada di ruang perawatan.

Sebaliknya, Barcelona datang ke markas Porto bermodalkan status unbeaten di Liga Spanyol.