Tottenham Hotspur Minta Son Heung-min Tidak Usah Bermain Lawan Vietnam

By Arif Setiawan - Selasa, 10 Oktober 2023 | 19:00 WIB
Son Heung-min merayakan golnya untuk Tottenham ke gawang Arsenal pada lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, London (24/9/2023). (HENRY NICHOLLS/AFP)

BOLASPORT.COM - Bintang timnas Korea Selatan, Son Heung-min, berpeluang absen melawan timnas Vietnam.

Seperti yang diketahui, timnas Vietnam bakal melawan Korea Selatan pada FIFA Matchday Oktober 2023.

Pertandingan tersebut digelar pada tanggal 17 Oktober mendatang.

Sebelumnya, timnas Korea Selatan telah mengumumkan daftar pemain yang bakal dibawa untuk menghadapi Vietnam.

Dalam daftar itu banyak bintang Eropa yang ikut ambil bagian.

Salah satunya yakni pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min.

Namun kabar kurang baik kini diperoleh timnas Vietnam.

Dilansir BolaSport.com dari Soha, Son Heung-min disebut berpeluang absen melawan Vietnam.

"Pelatih Klinsmann membeberkan kemungkinan tidak menurunkan Son Heung-min pada laga melawan Vietnam pada tanggal 17 Oktober mendatang," tulis Soha.vn.

Baca Juga: Striker Dewa United Lebih Fokus Kerja Sama Tim Dibanding Terpaku Top Skor Liga 1