Livoli Divisi 1 2023 - Tim Putra Asal Bali dan Lamongan Pijak Babak Kedua

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 11 Oktober 2023 | 10:45 WIB
Tim putra Sari Daging Chicken (SDC) Denpasar, Bali saat bertanding di Livoli Divisi 1 2023 (PBVSI)

Lamongan menjadi juara pul setelah memenangkan dua laga melawan Pujut dan Singapore Lhokseumawe, Aceh.

Adapun Lamongan menang atas Singapore VC, 3-2 (25-23, 22-25, 25-22, 21-25, 15-23), di GOR Poltekpar Kotapraja, Lombok Tengah, NTB, Selasa (10/10/2023).

Di bagian putri, Vita Solo memenangkan laga keduanya di Pul AC melawan Ganevo SC dengan skor 3-0 (25-17, 25-23, 25-18). Sehari sebelumnya, Vita menang dari Tripel S Jabar 3-1.

Dengan dua kemenangan ini, Vita membuka peluang lolos ke babak kedua dan tinggal menyisakan satu laga melawan Merpati Blitar, Rabu (11/10/2023).

Begitu juga dengan Tripel S Jabar yang dikalahkan Vita sehari sebelumnya juga membuka peluang usai mengungguli Merpati Blitar dengan 3-0 (25-13, 25-17, 25-6). Tripel S hanya tinggal menghadapi Ganevo SC, Kamis (12/10/2023).

Baca Juga: Voli Asian Games 2022 - Indonesia Semakin Jauh, Thailand Raih Perunggu Usai Buat Vietnam Tak Berkutik