Batal Beli Man United, Investor Qatar Ingin Ambil Alih Tottenham Hotspur

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 15 Oktober 2023 | 16:45 WIB
Investor asal Qatar, Sheikh Jassim, ingin mengambil alih Tottenham Hotspur setelah batal membeli Manchester United. (TWITTER.COM/MICHAELMI6AGENT)

Setelah gagal membeli Manchester United, Sheikh Jassim dikabarkan mulai mengalihkan perhatiannya kepada sesama klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur.

Kabar itu disampaikan oleh jurnalis ESPN, Mark Ogden, yang dikutip BolaSport.com.

Ogden menyampaikan bahwa Sheikh Jassim masih berambisi untuk mengambil alih salah satu klub papan atas Premier League.

Hal itu dilakukan setelah sebelumnya Qatar mengambil alih saham mayoritas klub raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Ogden menilai bahwa PSG belum cukup besar dan investor Qatar ingin membeli salah satu klub Liga Inggris.

JUSTIN TALLIS/AFP
Tottenham Hotspur kabarnya menjadi incaran selanjutnya bagi investor Qatar, Sheikh Jassim.

Baca Juga: Kronologi Mundurnya Sheikh Jassim dari Bid Man United, Setan Merah Tetap Dicengkeram Keluarga Glazer

"PSG adalah langkah yang bagus [bagi pemilik klub asal Qatar], karena itu adalah Paris," ucap Ogden.

"Seseorang mengatakan kepada saya baru-baru ini, mereka mengatakan bahwa jika orang Qatar tidak membeli Manchester United, mereka akan kembali dan mereka mungkin akan membeli Tottenham," lanjutnya.

Rencana investor Qatar untuk mengambil alih Tottenham mungkin akan berjalan lebih lancar dibandingkan negosiasi dengan Manchester United.