Bantu Tugas Liga Arab Saudi, Ronaldo Kalah dari Messi di Penilaian Pribadi

By Sri Mulyati - Jumat, 20 Oktober 2023 | 18:45 WIB
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi. (TWITTER.COM/TIMELINECR7)

Dilansir BolaSport.com dari Livescore, kunjungan pengguna ke profil Liga Arab Saudi di aplikasi tersebut meningkat hingga 4.403 persen.

Hal ini tidak terjadi di Major League Soccer (MLS), kompetisi yang menjadi pilihan Lionel Messi.

Kunjungan ke profil MLS di Livescore hanya mengalami peningkatan sebesar 45 persen dari tahun sebelumnya.

Ada beberapa faktor yang melatarbelakangi perbedaan besar pada fenomena ini.

Liga Arab Saudi tidak hanya kedatangan satu nama besar pada musim panas tahun ini.

Para pemain yang berbondong-bondong menyambangi liga tersebut memantik rasa penasaran suporter.

FRANCK FIFE / AFP
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam laga persahabatan di Riyadh, Arab Saudi.

Baca Juga: Beppe Marotta: Lautaro Martinez Itu Lionel Messi-nya Inter Milan!

Sementara jejak Messi yang pindah ke MLS belum diikuti oleh para pemain lain.

Meski begitu, Messi tetap bisa mengungguli Ronaldo di aspek penilaian yang lain.