Sheffield United Vs Man United - Andre Onana Mengecewakan, Erik ten Hag Malah Beri Tekanan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 21 Oktober 2023 | 10:30 WIB
Jelang laga Sheffield United vs Manchester United, Erik ten Hag malah memberikan tekanan kepada Andre Onana yang tampil mengecewakan. (DARREN STAPLES / AFP)

BOLASPORT.COM - Jelang laga Sheffield United vs Manchester United, Erik ten Hag malah memberikan tekanan kepada Andre Onana yang tampil mengecewakan.

Manchester United tengah menjalani masa-masa yang kurang memuaskan pada awal musim 2023-2024 ini.

Hal itu bisa dilihat dari posisi Manchester United pada klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024.

Saat ini, Manchester United berada di posisi ke-10 klasemen sementara dengan raihan 12 poin dari delapan pertandingan.

Setan Merah baru merasakan empat kemenangan dan sudah menelan empat kekalahan.

Penampilan mengecewakan Manchester United itu salah satunya dipengaruhi oleh performa buruk dari sejumlah pemain.

Salah satu nama yang selalu mendapatkan sorotan pada musim ini adalah kiper anyar mereka, Andre Onana.

Baca Juga: Bela Andre Onana, Ten Hag Sebut 2 Kiper Legendaris Man United Juga Tampil Bapuk di Awal

Onana memang tampil kurang memuaskan dalam 11 laga pertamanya bersama Man United.

Kiper asal Kamerun itu sudah kebobolan 19 kali dan baru mencatatkan tiga kali clean sheets di lintas kompetisi.

Catatan tersebut jelas sangat buruk dengan status sebagai kiper pengganti David de Gea.

Onana juga sering mendapatkan kritikan dari para pengamat sepak bola dan legenda Man United sendiri.

Di tengah banyaknya kritikan yang mengarah ke Onana, pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memberikan sedikit pembelaan.

Menurut Ten Hag, Onana akan mampu menjadi andalan The Red Devils pada masa mendatang.

Meski demikian, Ten Hag tetap menekan eks kiper Inter Milan itu untuk mulai tampil lebih baik pada musim ini.

Baca Juga: Jadon Sancho Masih Terbuang, Diusir dari Sesi Foto Man United

"Kami tahu dan dia tahu bahwa dia bisa tampil lebih baik," ucap Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.co.uk.

"Setiap pemain yang datang ke Premier League membutuhkan periode integrasi, tetapi ia harus melangkah maju."

"Namun, kiper-kiper besar United seperti Peter Schmeichel dan David De Gea, juga memulai dengan tidak terlalu baik."

DARREN STAPLES / AFP
Andre Onana dalam laga Manchester United vs Brentford pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

"Bagi Andre, bagus untuk mengetahui, dari sedikit sejarah tersebut, tetapi juga kita hidup sekarang dan kita hidup di masa depan. Ia harus menentukan masa depannya dengan tampil lebih baik."

"Saya yakin dia akan melakukan itu dan dia telah menunjukkannya berkali-kali di klub-klub besar seperti Barcelona, saat masih muda. Di Ajax, ia berada di babak semifinal Champions League. Dia berada di final Champions League [musim lalu bersama Inter]."

"Ia adalah pemain hebat dan saya yakin ia akan memberikan penampilan yang luar biasa bagi kami. Saya yakin kami akan mendapatkan banyak kegembiraan darinya," pungkasnya.

Man United sendiri akan berhadapan dengan Sheffield United pada matchday 9 Liga Inggris 2023-2024.

Dalam laga tersebut, Man United akan bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Sheffield United di Stadion Bramall Lane pada Sabtu (21/10/2023) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.