Kabar Gembira untuk Persebaya Jelang Bertandang ke Markas Persik Kediri, Sho Yamamoto Sudah Pulih

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 23 Oktober 2023 | 22:00 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Sho Yamamoto mengalami cedera saat melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (20/10/2023). (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - Pemain andalan Persebaya asal Jepang, Sho Yamamoto sudah berangsur pulih dari cedera jelang laga pekan ke-17 di markas Persik Kediri pada Jumat (27/10/2023).

Sebagai informasi, Sho Yamamoto mengalami cedera saat membela Persebaya Surabaya melawan Bali United.

Ini merupakan laga pekan ke-16 Liga 1 2023/2024 yang terlaksana di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (20/10/2023).

Pada kesempatan tersebut, Sho Yamamoto menderita cedera usai terkena tekel pemain Bali United Rizky Fajrin pada menit ke-25.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya, pemain asal Jepang itu sempat memaksakan diri melanjutkan permainan.

Namun Sho Yamamoto harus ditarik ke luar lapangan pada menit ke-31.

Pihak Persebaya mengabarkan bahwa Sho Yamamoto mengalami cedera ankle sebelah kanan.

Ahmad Ridhoi selaku dokter tim menjelaskan bahwa kaki Sho Yamamoto mengalami pembengkakkan.

Baca Juga: Persebaya Kabarkan Kondisi Sho Yamamoto, Kakinya Bengkak

Hal tersebut yang membuat sang pemain tak bisa melanjutkan pertandingan.