Rekap French Open 2023 - 2 Wakil Tumbang, Indonesia Nyaris Sempurna di Hari Pertama

By Agung Kurniawan - Selasa, 24 Oktober 2023 | 23:45 WIB
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung menjadi salah satu amunisi yang terhenti di babak pertama French Open 2023 (PBSI)

Berlabel sebagai unggulan ketujuh, Gregoria kehabisan bensi saat berjumpa wakil India Pusarla Venkata (PV) Sindhu.

Pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah tersebut takluk setelah beradu skill dengan PV Sindhu dalam laga berdurasi 69 menit.

Kegemilangan enam wakil Indonesia pada hari pertama French Open 2023 dibuka melalui Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Unggulan pertama untuk nomor ganda putra tersebut tak terbendung untuk melewati adangan Alexander Dunn/Adam Hall dari Skotlandia.

Baca Juga: Hasil French Open 2023 - Gregoria Gagal Balas Dendam, PV Sindhu Beri Early Exit untuk Ratu Bulu Tangkis Indonesia

Masih dari nomor yang sama, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga mendapatkan hasil manis dengan mengamankan tiket 16 besar.

Pasangan berjuluk The Daddies itu tampil solid untuk membukukan kemenangan dua gim langsung atas Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan).

Jonatan Christie sebagai satu-satunya amunisi tunggal putra yang tampil hari ini juga full senyum.

Pemain jebolan PB Tangkas tersebut sukses menuntaskan perlawanan kuda hitam Jepang Kenta Nishimoto via dua gim berkelas.

Pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menutup aksi wakil Indonesia di hari pertama.