Bursa Transfer Persebaya - Bajul Ijo Dipastikan Bakal Rekrut Pemain Lokal dan Asing Baru

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 30 Oktober 2023 | 07:30 WIB
Logo Persebaya Surabaya (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya memastikan akan mendatangkan pemain baru pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023-2024.

Persebaya Surabaya nampaknya bakal melakukan perombakan di pertengahan musim.

Pasalnya, performa tim berjulukan Bajul Ijo jauh dari target juara yang sudah disematkan pada awal musim.

Persebaya bahkan sudah mengganti pelatih dua kali buntut dari hasil buruk selama putaran pertama Liga 1.

Persebaya sudah mengganti Aji Santoso pada 4 Agustus 2023 usai kalah pada pekan kelima dari Persikabo 1973.

Manajemen kemudian memberhentikan pengganti Aji, Josep Gombau, sebagai pelatih kepala usai rangkaian hasil buruk Persebaya pada sisa putaran pertama Liga 1 2023-2024.

Saat ini Persebaya bakal kembali dipimpin oleh Uston Nawawi sebagai pelatih kepala.

Sebelumnya, dia juga pernah mengisi posisi caretaker menggantikan Aji Santoso.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 - PSIS Semarang Berpeluang 4 Besar, Persija dan Persebaya Terlempar dari 10 Besar

Uston Nawawi sukses mengantongi empat kemenangan dan satu hasil imbang dalam lima laga memimpin Persebaya sebagai pelatih sementara.

Bruno Moreira dan kawan-kawan kini mengakhiri putaran pertama Liga 1 2023-2024 di papan tengah klasemen.

Persebaya hanya mencatatkan 22 poin hasil dari 6 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 7 kali kalah.

Sejumlah nama sudah santer dikabarkan bakal dilepas, termasuk pemain asing.

Persebaya Surabaya memastikan akan mendatangkan darah baru pada transfer paruh musim yang akan mulai dibuka pada 1 November mendatang.

Kabar tersebut dikonfirmasi langsung dari laman resmi milik klub.

"Memasuki putaran kedua, Persebaya juga akan mendatangkan sejumlah pemain asing dan lokal," demikian pernyataan Bajul Ijo dalam laman resmi klub.

"Untuk menggantikan pemain asing maupun lokal yang dilepas setelah putaran pertama," lanjutnya.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Buntut Hasil Buruk di Sisa Putaran Pertama, Persebaya Kembali Tunjuk Uston Nawawi sebagai Pelatih

Sejumlah nama memang sudah resmi dilepas.

Di antaranya adalah Ferdinand Sinaga (Persiraja Banda Aceh), Denny Agus (Deltras FC), hingga Alwi Slamat (Malut United FC).

Tak cukup sampai di situ, performa mengecewakan pemain asing juga tak lepas dari monitor manajemen.

Beberapa nama santer disebut bakal dilepas oleh manajemen Persebaya.

Salah satunya adalah Paulo Victor, yang bakal dilepas pada bursa transfer paruh musim.

Penyerang asal Brasil tersebut memang baru mencetak 1 gol di Liga 1 musim ini.

Satu-satunya gol itu tercipta saat penyerang 29 tahun tersebut menjebol gawang RANS Nusantara FC pada pekan keempat Liga 1 2023-2024.

Catatan tersebut membuat Paulo Victor dikabarkan bakal dipinjamkan ke klub lain.