Jadwal Liga Voli Korea - Menanti Amuk Megawati Saat Red Sparks Lawan Juara Bertahan yang Pincang

By Agung Kurniawan - Kamis, 2 November 2023 | 08:40 WIB
Pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, melepaskan spike dalam lanjutan liga voli Korea antara Daejeon Red Sparks dan GS Caltex Seoul KIXX (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Megawati Hangestri Pertiwi akan mengawal timnya Daejeon JungKwangJang Red Sparks dalam lanjutan Liga Voli Korea Selatan hari ini.

Red Sparks dijadwalkan menjalani laga kelima Liga Voli Korea Selatan musim 2023-2024 hari ini, Kamis (2/11/2023).

Mereka akan menjamu Gimchecon Korea Expressway Hi-Pass di Daejeon Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan.

Rasa percaya diri yang tinggi tentu menghinggapi Red Sparks yang saat ini menduduki peringkat ketiga klasemen sementara.

Terlebih lagi, salah satu pemain mereka yakni pevoli Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi masih berada dalam tren apik.

Pemain asal Jember, Jawa Timur tersebut semakin menyatu dan tak terbendung menjadi salah satu pilar penting.

Megawati membantu Red Sparks meraih tiga kemenangan dari total empat laga yang telah tercipta sejauh ini.

Peran Megawati semakin terlihat tatkala tim besutan Ko Hee-jin tersebut meraih kemenangan dalam dua laga beruntun.

Hingga menjelang laga ini bergulir, pemain yang berposisi sebagai opposite tersebut menjadi pemain tersubur di Red Sparks.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Harap-Harap Cemas Tantang Megawati dkk, Juara Bertahan Krisis di Sektor Krusial