Liga Voli Korea - Tikungan Maut Megawati dkk di Set Pertama Bikin Eks Pelatih Timnas AS Galau

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 5 November 2023 | 19:45 WIB
Megawati Hangestri Pertiwi dan kawan-kawan melakukan selebrasi bersama rekan setimnya di Daejeon JungKwanJang Red Sparks pada liga voli Korea Selatan 2023-2024 (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Korea Selatan, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, semakin membenamkan lawannya di dasar klasemen pada putaran pertama Liga Voli Korea musim 2023-2024.

Tim yang diperkuat opposite Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi itu mengandaskan asa tim tuan rumah, Gwangju AI Peppers Savings Bank.

Red Sparks berhasil mencuri tiga poin penuh di kandang lawan dengan skor 3-0 (27-25, 25-17, 25-16) pada laga yang digelar di Yeomju Gymnasium, Gwangju, Minggu (5/11/2023).

Bagi Red Sparks, mereka berhak naik ke posisi ketiga pada klasemen sementara Liga Voli Korea.

Akan tetapi merana bagi AI Peppers yang harus mengakiri putaran pertama dengan catatan minor.

Baca Juga: Top Skor Liga Voli Korea - Red Sparks Naik Tingkat, Megawati Hangestri Melesat ke 3 Besar

Mereka hanya mampu mengemas satu kali kemenangan dari enam pertandingan awal musim ini dengan koleksi tiga poin.

Asa meraih kemenangan atas Red Sparks sebenarnya terbuka lebar pada set pertama.

AI Peppers sempat memimpin tiga poin pada fase kritis dengan skor 23-20.

Namun, kontribusi apik dari Megawati dan Giovanna Milana membuat mereka harus menelan kekalahan usai memaksa deuce dua kali.