Hasil dan Klasemen Liga Italia - Roma Comeback Super Dramatis, Juventus Belum Habis Bensin

By Ade Jayadireja - Senin, 6 November 2023 | 05:27 WIB
Romelu Lukaku mencetak gol dramatis untuk AS Roma saat jumpa Lecce pada lanjutan Liga Italia 2023-2024. (ALBERTO PIZZOLI / AFP)

BOLASPORT.COM - Dua tim raksasa, AS Roma dan Juventus, kompak memetik kemenangan dalam laga pekan ke-11 Liga Italia 2023-2024.

Giornata ke-11 dilanjutkan pada Minggu (5/11/2023) atau Senin dini hari WIB dengan menyuguhkan empat pertandingan.

Roma kedapatan jatah menjamu Lecce di Stadion Olimpico.

Kedua tim tampil ofensif dan sama-sama menebar 15 tembakan.

Laga berjalan 71 menit, tim tuan rumah dikejutkan oleh gol kubu tamu yang dicetak Pontus Almqvist.

Tertinggal 0-1, Roma menolak untuk menyerah.

Giallorossi terus melancarkan serangan yang akhirnya berujung gol Sardar Azmoun pada masa injury time (90+1').

Dia menggetarkan jala gawang Lecce dengan sundulan dari memaksimalkan umpan Nicola Zalewski.

Tiga menit berselang, gol dari Romelu Lukaku menyempurnakan comeback super dramatis Roma.

Tembakan kaki kiri sang bomber dari jarak dekat berhasil melesat ke pojok gawang Lecce tanpa bisa dihalau kiper.

Kemenangan ini membuat Roma menghuni tangga ketujuh klasemen sambil mengantongi 17 poin.

Skuad asuhan Jose Mourinho tertinggal satu angka dari Bologna yang menempati posisi keenam atau zona UEFA Conference League.

Lanjut ke partai berikutnya, Juventus sowan ke Artemio Franchi untuk menantang tuan rumah Fiorentina.

Pertandingan sempat diisukan akan ditunda menyusul banjir yang melanda Tuscany.

Ternyata, duel kedua tim tetap terlaksana.

Juventus pulang dari kandang Fiorentina dengan tiga poin usai mengakhiri laga dengan kemenangan tipis 1-0.

Gol tunggal Fabio Miretti menjadi pembeda dalam laga kali ini.

Prosesnya bermula dari umpan horizontal Filip Kostic ke kotak penalti.

Miretti, yang sudah bersiap di mulut gawang, langsung mensontek si kulit bulat.

Juventus pun mantap menguasai posisi kedua klasemen sekaligus memberi tekanan bagi Inter Milan selaku penghuni takhta tertinggi.

Si Nyonya Tua mengemas 26 poin, berjarak hanya dua angka dari si pemuncak tabel.

Juventus bak belum kehabisan bensin dalam mengejar scudetto musim ini.

Federico Chiesa dkk belum terkalahkan dari enam penampilan terakhir di liga domestik.

Hasil Liga Italia Minggu (5/11/2023).

Verona 1-3 Monza (Michael Folorunsho 86'; Lorenzo Colombo 41', 73', Luca Cardiola 84')
Cagliari 2-1 Genoa (Nicolas Viola 48', Gabriele Zappa 69'; Albert Gudmundsson 51')
Roma 2-1 Lecce (Sardar Azmoun 90+1', Romelu Lukaku 90+4'; Pontus Almqvist 71')
Fiorentina 0-1 Juventus (Fabio Miretti 10')

Klasemen oleh Sofascore