Kapten Kanada Merasa Terbantu Raphael Maitimo Berada di Timnya Selama Piala Dunia U-17 2023, Harap Dukungan Suporter Indonesia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 10 November 2023 | 05:00 WIB
Lazar Stefanovic, kapten timnas U-17 Kanada. (MUTIARA KURNIA GUSTI/BOLASPORT.COM)

Sementara itu, kapten timnas U-17 Kanada, Lazar Stefanovic turut buka suara mengenai kehadiran Raphael Maitimo.

Ia merasa terbantu dengan kehadiran pemain keturunan Belanda tersebut.

"Ya, dia sangat membantu kami sejujurnya," kata Lazar Stefanovic saat berlatih di Lapangan Blulukan, Colomadu, Karanganyar pada Kamis (9/11/2023).

"Dia mengerti bahasa di sini (Indonesia)."

Baca Juga: Eks Striker Persib Anggap Pulkam ke Indonesia, Ingin Bawa Burkina Faso ke Final Piala Dunia U-17 2023

MUTIARA KURNIA GUSTI/BOLASPORT.COM
Andrew Oliviery, pelatih timnas U-17 Kanada.

"Jadi dia menemani kemanapun kami pergi," tambahnya.

Kanada akan melawan Spanyol pada laga pertama di Stadion Manahan, Solo pada Jumat (10/11/2023).

"Ya, akan jadi laga sulit pada laga perdana," kata Lazar Stefanovic.

"Tetapi saya pikir kami sudah siap untuk segalanya," tambahnya.