Gegara Salah Paham, Ronaldo dan Eks Pelatih Portugal Malah Jadi Musuhan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 10 November 2023 | 18:15 WIB
Cristiano Ronaldo diawasi Fernando Santos dalam sesi latihan di Al Samriya (20/11/2022), jelang laga timnas Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022. (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)

Kala itu bintang kemenangan tim adalah Goncalo Ramos yang mencetak hat-trick.

Keputusan Santos untuk mencadangkan Ronaldo berlanjut di fase gugur saat melawan Maroko di babak perempat final.

Kembali Ronaldo baru masuk di babak kedua dengan Portugal akhirnya tersingkir setelah menyerah 0-1 dari Maroko.

Keputusan untuk mencadangkan pemain berusia 38 tahun tersebut dianggap sebagai strategi oleh Santos.

Akibatnya sejak saat itu hubungan Santos dan Ronaldo merenggang sampai saat ini.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 - Mencari Momentum Jumat Berkah untuk Timnas Indonesia Jelang Duel Vs Ekuador

TWITTER.COM/TOTALCRISTIANO
Pelatih timnas Portugal, Roberto Martinez, bersama Cristiano Ronaldo

Sampai sekarang diakui oleh Fernando Santos belum lagi ada kontak dirinya dengan Ronaldo.

Pelatih berusia 69 tahun tersebut mencoba meluruskan isu yang mengaitkan hubungannya dengan Ronaldo baru-baru ini.

"Kami belum berbicara sejak saya datang dari Qatar," tutur Santos, dikutip BolaSport.com dari A Bola.