3 Pemain Kunci Timnas Indonesia Vs Irak - Shin Tae-yong Andalkan Penyumbang Assist dari Lini Belakang ke Depan

By Bagas Reza Murti - Rabu, 15 November 2023 | 17:45 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, saat menjalani sesi latihan yang digelar di apangan latihan kompleks sekitar Stadion Internasional Basra, Irak, Minggu (12/11/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Irak di laga tandang Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua, Kamis (16/11/2023), tiga pemain ini bisa menjadi kunci kesuksesan pasukan Garuda mencuri poin.

Timnas Indonesia menargetkan poin saat bertandang ke Irak tepatnya di Basra International Stadium.

Bahkan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong ingin anak-anak asuhnya meraup 3 poin dari lawatan jauh tersebut.

"Ini adalah pertandingan pertama putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026, terpenting adalah mengunci kemenangan di laga melawan Irak, dengan begitu tentu hasilnya akan baik kedepannya," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

"Tidak masalah nanti melawan Irak, memang peringkat FIFA mereka lebih baik dari Indonesia, juga lawan yang berat bagi kita, apalagi kita ini datang sebagai tamu."

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Titisan Lionel Messi Ungkap Nasihat Pelatih Argentina Sebelum Cetak Gol Indah ke Gawang Jepang

PSSI
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin latihan di kompleks sekitar Stadion Internasional Basra, Irak, Minggu (12/11/2023).

"Tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin, akan membuat taktik yang bisa meredam mereka," tambahnya.

Timnas Indonesia berkekuatan 25 pemain, sebagian besar merupakan langganan pemanggilan Shin Tae-yong.

BolaSport.com memilih 3 pemain yang bisa jadi kunci permainan Shin Tae-yong lawan Irak besok.