Rekap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Timnas Indonesia Senasib Singapura dan Myanmar, Malaysia Menang Comeback Dramatis

By Beri Bagja - Jumat, 17 November 2023 | 07:00 WIB
Timnas Indonesia kalah 1-5 saat bertandang ke markas timnas Irak pada duel pembuka fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (16/11/2023). (TWITTER.COM/THEASEANBALL)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia senasib dengan Singapura dan Myanmar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, sedangkan timnas Malaysia menang dramatis atas lawannya.

Matchday 1 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sudah diselenggarakan pada Kamis (16/11/2023) dengan melahirkan banyak gol.

Dalam 18 pertandingan yang kelar dipentaskan, muncul total 69 gol.

Dengan kata lain, rata-rata setiap laga menghasilkan 3,83 gol.

Sayangnya, timnas Indonesia berada pada sisi gelap statistik tersebut.

Pasukan Garuda menyerah dengan skor telak 1-5 di markas timnas Irak, unggulan terkuat Grup F.

Tampil di Stadion Internasional Basra, armada Shin Tae-yong sebenarnya sempat menunjukkan perlawanan di babak pertama.

Skor memperlihatkan keunggulan tipis Irak 2-1 ketika turun minum.

Gol cantik Shayne Pattynama melalui tembakan rendah menipiskan defisit setelah tuan ruma unggul duluan via aksi Bashar Reshan dan bunuh diri Jordi Amat dalam setengah jam pertama.

Namun, lahirnya gol ketiga Irak yang dibuat Osama Rashid meruntuhkan mental.