Timnas Indonesia Kalah dari Irak, Shin Tae-yong Bongkar Situasi yang Bikin Rencananya Gagal Total

By Metta Rahma Melati - Jumat, 17 November 2023 | 08:40 WIB
Shin Tae-yong di konferensi pers jelang laga Irak Vs Timnas Indonesia di Basra International Stadium, pada Rabu (15/11/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengungkapkan kegagalan menjalankan rencananya melawan Irak.

Timnas Indonesia kalah telak dari Irak pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad Garuda kalah dengan skor 1-5 dari Irak di Basra International Stadium, Kamis (16/11/2023) malam.

Pada babak pertama, Irak mampu unggul lebih dulu pada menit ke-20.

Gol itu dicetak oleh Bashar Resan.

Lima belas menit kemudian, Jordi Amat mencetak gol bunuh diri.

Ia hendak menghalau bola dengan sundulan, akan tetapi malah masuk ke gawang sendiri.

Timnas Indonesia menemukan asa menjelang turun minum.

Shayne Pattynama mencetak gol tepatnya pada menit ke-45+3.

Baca Juga: Shayne Pattynama Akui Sempat Punya Firasat Bagus saat Cetak Gol Pertama buat Timnas Indonesia