Hasil Kumamoto Masters 2023 - Gregoria Pijak Semifinal, Dominasi Wakil Singapura Berakhir Nyesek

By Agung Kurniawan - Jumat, 17 November 2023 | 09:39 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, melaju ke semifinal Kumamoto Masters 2023 (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung belum terbendung hingga babak perempat final Kumamoto Masters 2023.

Hasil manis didapatkan Gregoria saat menghadapi wakil Singapura, Yeo Jia Min pada delapan besar Kumamoto Masters 2023, Jumat (17/11/2023).

Tampil di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, unggulan keenam tersebut menang dua gim langsung 22-20, 21-19 dalam tempo 38 menit.

Kemenangan ini membuat Gregoria memastikan satu tempat di babak semifinal Kumamoto Masters 2023 esok hari.

Di fase empat besar turnamen BWF Super 500 ini, pemain peringkat ketujuh dunia tersebut sudah ditunggu wakil Amerika Serikat, Beiwen Zhang.

Jalannya pertandingan

Awal gim pertama berjalan tidak mudah bagi Gregoria di mana dia harus tertinggal tiga poin dari wakil Singapura itu.

Pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah tersebut mulai melancarkan serangan namun momen itu terhenti setelah pengembaliannya gagal menyeberangi net.

Di sisi lain, Yeo Jia Min semakin diuntungkan untuk menorehkan keunggulan lima poin dengan kesalahan-kesalahan sendiri yang dibuat Gregoria hingga menjelang masa interval.

Permainan Gregoria mulai membaik dengan memenangi adu netting beberapa kali atas Yeo akan tetapi dia harus menyerah pada interval pertama 9-11.