Jadwal Semifinal Kumamoto Masters 2023 - Jadi Harapan Terakhir Indonesia, Gregoria Siap Siaga Hadapi Duel Sengit

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 17 November 2023 | 17:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak perempat final Kumamoto Masters 2023 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Jumat (17/11/2023). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Kumamoto Masters 2023 sudah memasuki babak semifinal di mana Indonesia tinggal menyisakan satu wakilnya dalam menjaga asa juara.

Pebulu tangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung menjadi terakhir Indonesia pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 itu.

Rangkaian pertandingan babak semifinal akan berlangsung di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Sabtu (18/11/2023).

Bisa dikatakan, Gregoria pemain unggulan keenam akan menghadapi lawan yang sepadan untuk dirinya melawan pemain unggulan ketujuh.

Gregoria bertemu tunggal putri andalan Amerika Serikat, Beiwen Zhang.

Baca Juga: Kumamoto Masters 2023 - Jonatan Christie Akui Pikiran dan Mental Pengaruhi Penurunan Performanya Saat Hadapi Axelsen

Kedua pemain telah bertemu sebanyak lima kali sejak pertemuan pertama mereka pada tahun 2018 lalu.

Gregoria dan Zhang selalu bergantian saling mengalahkan.

Hingga Gregoria keluar sebagai pemenang pada pertemuan terakhir yang membuatnya unggul secara head-to-head menjadi (3-2).

Gregoria memenangkan duel terakhir yang terjadi pada babak pertama Singapore Open 2023, dengan skor 21-11, 17-21, 21-16.