Hasil Kualifikasi Euro 2024 - Pemain Inter Milan dan Juventus Gacor, Timnas Italia Gebuk Makedonia dalam Drama 7 Gol

By Beri Bagja - Sabtu, 18 November 2023 | 04:45 WIB
Federico Chiesa (kiri) merayakan gol untuk timnas Italia ke gawang timnas Makedonia Utara pada Kualifikasi Euro 2024 di Stadion Olimpico, Roma (17/11/2023). (FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

BOLASPORT.COM - Timnas Italia menggebuk Makedonia Utara berkat kontribusi apik pemain Inter Milan dan Juventus dalam Kualifikasi Euro 2024 dan menjaga asa lolos ke putaran final.

Kemenangan vital diraih timnas Italia saat menjamu timnas Makedonia Utara pada pertandingan ketujuh di Grup C Kualifikasi Euro 2024.

Manggung di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (17/11/2023), Gli Azzurri menyabet skor 5-2 sambil dibuat deg-degan karena nyaris jadi korban comeback.

Kolaborasi pemain Inter Milan dan Juventus mujarab menghasilkan tripoin keempat bagi Italia.

Winger Juve, Federico Chiesa, mengukir brace guna menyusul gol pembuka Matteo Darmian.

Baca Juga: Top Scorer Piala Dunia U-17 2023 - Predator Mungil Jepang Paling Ganas, Junior Messi Naik Kelas

Namun, Makedonia sempat membuat reaksi hebat melalui dua gol balasan Jani Atanasov.

Akhirnya tripoin disegel lesakan penutup Giacomo Raspadori dan Stephan El Shaarawy guna menuntaskan drama 7 gol menjadi milik Gli Azzurri.

Hasil itu membuat langkah Italia lolos bakal ditentukan partai hidup-mati melawan Ukraina pada matchday penutup, Senin (20/11/2023), guna memperebutkan satu tiket otomatis yang tersisa dari grup ini.

FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Matteo Darmian (kiri) merayakan gol untuk timnas Italia ke gawang timnas Makedonia Utara pada laga Kualifikasi Euro 2024 di Olimpico, Roma (17/11/2023).

Jalannya Pertandingan

Timnas Italia mendominasi permainan dari segi penguasaan bola maupun penciptaan peluang.

Pasukan Luciano Spalletti sudah merayakan gol pada menit ke-12 ketika sepakan Giacomo Raspadori menyarangkan bola ke gawang timnas Makedonia Utara.

Hanya, gol itu dianulir karena Raspadori terjebak offside.

Gli Azzurri tak butuh waktu lama usai momen tersebut guna memecah telur.

Gol yang sah menyusul diciptakan Matteo Darmian melalui sundulan dalam kondisi tak terkawal di kotak penalti.

Prosesnya diawali kerja sama tek-tok Federico Dimarco dan Raspadori yang membagi bola sepak pojok.

Raspadori melontarkan umpan ke kerumunan yang dituntaskan ayunan kepala full-back Inter Milan tersebut.

Timnas Italia berpeluang menambah gol melalui titik putih ketika sundulan Federico Gatti membuat bola mengenai tangan bek lawan, Nikola Serafimov.

Namun, kesempatan ini disia-siakan Jorginho.

Gelandang Arsenal itu melakukan eksekusi khasnya sembari melompat, tetapi arah bola terlampau lemah dan bisa dibaca secara jitu oleh kiper Stole Dimitrievski.

Untung bagi Gli Azzurri, mental mereka tidak goyah selepas kegagalan Jorginho.

Hanya semenit kemudian, Federico Chiesa menebus kegagalan rekannya tersebut dengan mencetak gol kedua.

Winger andalan Juventus melesakkan tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Kali ini dia mendapatkan assist gelandang Inter, Nicolo Barella, dengan menggunakan tumit.

Sebelum turun minum, Chiesa memperlebar jarak menjadi 3-0 bagi tuan rumah.

Menerima umpan terobosan Domenico Berardi, anak striker legendaris Enrico Chiesa itu menyarangkan bola dengan efek lob yang dipengaruhi pantulan kaki pemain musuh.

Skor 3-0 bagi keunggulan timnas Italia menutup babak pertama.

Tertinggal jauh, timnas Makedonia melakukan reaksi dengan masuknya tiga pemain baru sekaligus di permulaan babak kedua.

Salah satunya langsung menjadi supersub, yakni Jani Atanasov.

Gelandang klub Polandia, Cracovia, itu tak butuh waktu lama untuk menipiskan defisit melalui gol sundulannya di awal paruh kedua.

Jelang 15 menit terakhir pertandingan, Italia makin dibuat deg-degan karena Atanasov kembali menaklukkan Gianluigi Donnarumma.

Tembakan jarak jauhnya sukses menyarangkan bola, sementara sang kiper dibikin melongo tanpa reaksi.

Pada sisa pertandingan, timnas Italia dibikin deg-degan karena ambisi Makedonia makin menggebu untuk melengkapi comeback.

Untung bagi publik Olimpico, keresahan enyah ketika Raspadori mencetak gol keempat bagi Italia.

Penyerang mungil Napoli itu melepaskan tembakan menyilang yang bersarang mulus ke pojok bawah.

Gol kunci tersebut lahir berkat assist kedua Barella, yang mengiriminya umpan terobosan jitu.

Torehan penutup Stephan El Shaarawy memastikan Italia menang dengan skor 5-2 setelah menuntaskan assist pemain lain Inter, Federico Dimarco, yang memberinya umpan tarik.

Kemenangan ini membuat koleksi poin timnas Italia bertambah jadi 13 keping, setara dengan Ukraina.

Mereka akan melakoni bentrokan langsung di matchday penutup guna mengincar satu tiket tersisa sebagai pendamping Inggris, yang sudah lebih dulu lolos sebagai pemuncak klasemen Grup C.

Hasil Pertandingan

Italia 5-2 Makedonia Utara (Matteo Darmian 17', Federico Chiesa 41', 45+2', Giacomo Raspadori 81', Stephan El Shaarawy 90+3'; Jani Atanasov 52', 74')

Susunan Pemain

Italia (4-3-3): 1-Gigio Donnarumma; 13-Matteo Darmian, 4-Federico Gatti, 15-Francesco Acerbi, 3-Federico Dimarco; 18-Nicolo Barella, 8-Jorginho (Bryan Cristante 62'), 7-Giacomo Bonaventura (Davide Frattesi 62'); 11-Domenico Berardi (Stephan El Shaarawy 76'), 10-Giacomo Raspadori (Gianluca Scamacca 90'), 14-Federico Chiesa (Nicolo Zaniolo 62').

Pelatih: Luciano Spalletti

Makedonia (3-4-3): 1-Stole Dimitrievski; 15-Jovan Manev (Stefan Askovsi 46'), 4-Nikola Serafimov, 6-Visar Musliu; 14-Bojan Dimoski, 5-Arijan Ademi (Janis Atanasov 46'), 17-Agon Elezi (Isnik Alimi 64'), 8-Ezgjan Alioski; 9-Bojan Milovski (Milan Ristovski 46'), 10-Enis Bardhi, 7-Eljif Elmas (Darko Churlinov 72').

Pelatih: Blagoja Milevski.

Wasit: Felix Zwayer