Hasil China Masters 2023 - Meski Selalu Terkejar, Rinov/Pitha Paksa Anak Didik Nova Widianto Merana 3 Kali

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 21 November 2023 | 12:42 WIB
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari saat berlaga pada babak 16 besar Kumamoto Masters 2023 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Kamis (16/11/2023) (PBSI)

BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, berhasil melewati ujian pertama pada China Masters 2023.

Rinov/Pitha tampil meyakinkan saat menghadapi ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, pada babak 32 besar China Masters 2023.

Bertanding di Shenzhen Bay Gymnasium, Shenzen, China, Selasa (21/11/2023), Rinov/Pitha menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-18.

Jalannya Pertandingan

Sambaran bola dari Toh yang tidak melewati net langsung menghasilkan angka pembuka untuk Rinov/Pitha.

Rinov yang bermain lebih agresif di awal laga membawa pasangan Indonesia memimpin dengan skor 3-1.

Namun di area depan permainan, Pitha masih kewalahan meladeni permainan cepat dengan bola-bola silang ganda Malaysia.

Beruntung, kesalahan yang dilakukan anak didik Nova Widianto, eks ganda putra nomor satu asal Indonesia sekaligus pelatih pelatnas, membantu Rinov/Pitha keluar dari tekanan.

Rinov/Pitha memperlebar keunggulan pada skor 10-6.

Chen/Toh sempat membalas dua angka beruntun, namun smes keras Rinov membuat ganda Indonesia unggul tiga poin pada interval gim pertama.