Piala Dunia U-17 2023 - Pihak Kepolisian Tangkap Pemalsu Tiket Pertandingan di Stadion Manahan, Tersangka Dijemput di Surabaya

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 25 November 2023 | 15:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Kombes Pol Dwi Subagio, Wakasatgas Panwil Jawa Tengah. Kombes Pol Muhammad Anwar Nasir, Kasubatgas Gakkum. Kombes Pol Iwan Saktiadi, Kapolresta Surakarta. (MUKHAMMAD NAJMUL ULA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pihak kepolisian menangkap tersangka penjual tiket palsu Piala Dunia U-17 2023.

Peristiwa tersebut terjadi saat korban AK (38 tahun), hendak menonton laga 16 besar yang mempertemukan Ekuador vs Brazil dan Spanyol vs Jepang di  Manahan, Senin (20/11).

Korban AK sudah melakukan transaksi tiket dengan tersangka MS lewat Facebook.

Kesepakatan terjadi yakni tersangka MN akan memberikan tiket dengan sistem COD di stadion.

Namun, saat korban sudah berada di stadion, pelaku MS tidak bisa dihubungi

Saat barcode tiket yang dimiliki korban dilakukan pemindaian ternyata tidak bisa terbaca sistem.

AK kemudian melaporkan masalah ini ke panitia dan diteruskan ke pihak kepolisian.

Baca Juga: Bima Sakti Bicara Nasib Pemain Timnas U-17 Indonesia, Desember Kembali Berkumpul

Wakasatgas Panwil Jawa Tengah, Kombes Pol Muhammad Anwar Nasir menjelaskan bahwa pelaku MS sengaja melakukan transaksi lewat Facebook.

MS membuat akun Facebook baru bernama Nagoro Erlangga yang baru dibuat tiga bulan lalu.