Kiper Berdarah Indonesia Debut di Liga Champions, Inter Milan Comeback dari 0-3 Jadi Seri 3-3

By Beri Bagja - Kamis, 30 November 2023 | 06:07 WIB
Kiper keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi (kiri), melakoni debut untuk Inter Milan di Liga Champions saat melawan Benfica (29/11/2023). (CARLOS COSTA/AFP)

Kiper jebolan akademi Juventus itu tak kuasa menjangkau bola tembakan Mario yang memantul ke pojok bawah gawang.

Kemudian Audero terpaksa hanya bisa menengok ke arah yang sama ketika bola masuk untuk kedua kalinya dari tembakan sang gelandang Benfica.

Mario tak terkawal saat menyambar bola liar di depan gawang akibat efek karambol dari sebuah kemelut.

Adapun buat gol ketiga, Audero tak melakukan reaksi berarti saat Mario mendorong masuk bola kiriman Rafa Silva yang melayang di depan gawangnya akibat miskoordinasi dengan bek-bek Inter.

Finalis Liga Champions musim lalu secara mengejutkan tertinggal 0-3 saat turun minum.

Kalah dengan menderita 3 gol di babak pertama akan menjadi mimpi buruk dalam debut Emil Audero.

Apalagi, itu juga merupakan aksi pertamanya di pentas antarklub Eropa sepanjang karier profesional.

Untung bagi Inter Milan, mereka bangkit secara hebat seusai jeda.

Entah apa yang dikatakan Inzaghi buat melecut semangat pasukannya, Sang Hitam-Biru melakukan kegilaan di babak kedua.

Inter bangkit dari tertinggal 0-3 menjadi seri 3-3.