Pundit Asal Inggris Nilai Timnas Indonesia Patut Jadi Salah Satu Tim Papan Atas Asia, Sebut Vietnam Bisa Jadi Runner-up Grup D Piala Asia 2023

By Metta Rahma Melati - Selasa, 5 Desember 2023 | 19:55 WIB
Skuad timnas Indonesia saat melawan Filipina, Selasa (21/11/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pundit sepak bola asal Inggris, Steve Darby memberikan penilaian tentang lawan-lawan Vietnam di Piala Asia 2023 dan memberikan tanggapannya soal peluang tim besutan Philippe Troussier itu untuk lolos ke babak selanjutnya.

Vietnam di Piala Asia 2023 tergabung dalam Grup D bersama Jepang, timnas Indonesia, dan Irak.

Pria 68 tahun itu menilai Jepang akan menjadi tim paling atas di grup tersebut.

Mantan pelatih Laos itu menilai Irak dan timnas Indonesia sulit untuk diprediksi.

"Kita harus realistis bahwa Jepang akan menjadi tim teratas di grup," kata Steve Darby, dilansir BolaSport.com dari Thethao247.vn.

"Baik Irak maupun Indonesia akan sulit diprediksi," ujarnya.

Baca Juga: Gacor! Eks Striker Persib Bandung Kini Jadi Top Skor Liga Thailand

Terkhusus untuk timnas Indonesia, Steve Darby memberikan alasan timnas Indonesia bisa menjadi salah satu tim teratas Asia.

Alasan salah satunya itu ialah kualitas pemain.

"Mereka punya pemain bagus tapi Irak mungkin tidak memiliki persiapan terbaik dan Indonesia mungkin terpengaruh oleh banyak faktor selain sepak bola," kata Steve Darby.