Kata Ducati soal Gaji Marc Marquez di Gresini: Kami Tidak Beri Satu Sen pun

By Delia Mustikasari - Kamis, 7 Desember 2023 | 10:05 WIB
Pembalap Gresini, Marc Marquez, saat tampil dalam tes pasca-musim MotoGP di Sirkuit Ricardo, Tormo, Valencia, Spanyol, 28 November 2023. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - CEO DucatiClaudio Domenicali berbicara tentang masa depan pabrikan merek Italia dengan Marc Marquez yang musim depan masuk dalam jajaran pembalapnya saat bergabung dengan Gresini pada MotoGP 2024.

Dalam beberapa tahun terakhir, Ducati telah mencapai puncak dalam performa motor yang mengantar mereka ke peringkat teratas dalam kejuaraan dunia.

Dua gelar juara dunia MotoGP berturut-turut bersama Francesco Bagnaia, termasuk gelar konstruktor; dua lainnya dari WorldSBK dari tangan Alvaro Bautista hanyalah beberapa pencapaian yang mendukung merek Italia tersebut.

Tahun depan, mereka juga akan memiliki Juara Dunia MotoGP delapan kali Marc Marquez

Ada yang percaya bahwa kehadiran Marquez di Gresini Racing akan berarti 'ketegangan' tertentu dalam merek tersebut.

Namun, Domenicali yakin semut Cervera akan membawa pertumbuhan di tingkat merek.

"Marc akan membuat kami lebih berkembang. Tujuh juara kami yang lain sudah mulai mempelajari cara membalapnya. Itu akan menjadi penyemangat, sebuah contoh," kata Domenicali dilansir dari MotoSan.

"Semua orang akan menjadi lebih baik. Kami akan memiliki lebih banyak kompetisi internal, itu akan mempersulit rival kami pada gelar Juara Dunia. Tahun ini Martín belajar banyak dari Bagnaia, Pecco akan melakukan hal yang sama dengan Marquez," tutur Domenicali.

"Kami akan terus menaikkan levelnya," ujarnya.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2023 - Curhat Rian Mengapa Performa dengan Fajar Tidak Segarang Tahun Lalu