Media Libya Konfirmasi Timnas Mereka Bakal Lawan Timnas Indonesia 2 Kali di Turki pada Akhir Desember 2023

By Bagas Reza Murti - Kamis, 7 Desember 2023 | 10:15 WIB
Logo Libya Football Federation di salah satu jersey timnas Libya. (FACEBOOK.COM/LIBYANFF)

BOLASPORT.COM - Media Libya, Al Wasat mengonfirmasi tim nasional senior mereka bakal lawan timnas Indonesia di Turki pada Akhir Desember 2023.

Al Wasat mengonfirmasi bila timnas Libya bakal menjalani pemusatan latihan di Turki pada akhir Desember 2023.

Sebelumnya, wacana tersebut datang dari pihak Indonesia, di mana manajer timnas Indonesia Sumardji menyebut Libya jadi calon lawan Garuda di laga ujicoba.

"Sudah (ada lawan uji coba)," ucap Sumardji.

"Libya, dua kali," tambahnya.

Baca Juga: Radja Nainggolan Pada Akhirnya Menyerah dengan Jarak 1754 Km Jakarta-Parepare, Betis Sakit Setelah Latihan di Makassar

PSSI
Skuad timnas Indonesia saat melawan Filipina, Selasa (21/11/2023).

Al Wasat memberitakan bila timnas Libya juga menjalani TC untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Selain lawan timnas Indonesia, Libya juga akan menjajal kekuatan Guinea.

"Pada Akhir Desember, timnas senior (Libya) akan berangkat ke Turki," tulisnya.