Curhatan Pemain PSM Makassar Masalah Keuangan Klub dan Gaji yang Telat

By hanif musyaffa - Jumat, 8 Desember 2023 | 14:15 WIB
Kiper PSM Makassar, Reza Arya. (INSTAGRAM/@REZAARYAPRATAMA30)

BOLASPORT.COM - Juara bertahan liga 1 2022/2023, PSM Makassar sedang mengalami permasalahan finansial yang berakibat tertundanya pembayaran gaji pemain.

Karena hal itu juga, PSM Makassar sempat melakukan mogok latihan dalam persiapan melawan Bhayangkara FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Jumat (8/12/2023) malam.

Permasalahan gaji pemain ini berdampak terhadap kehidupan pemain.

Dikutip bolasport.com dari kompas.com, penjaga gawang, Reza Arya mengatakan bahwa fokus pemain saat ini terganggu.

“Tentunya kalau masalah gaji ya pasti semua pemain punya keluarga, pasti bekerja untuk tim dan menunggu gaji.”

“Tapi kalau ini terjadi terus menerus pemain juga fokusnya terganggu.”

“Misalnya gaji lancar ya tidak mengganggu,” kata Reza.

Meskipun begitu, PSM Makassar tetap bertekad menampilkan yang terbaik.

Para pemain tidak ingin mengecewakan suporter.

Baca Juga: Tekad Persib Taklukan Persik, Bojan Hodak Waspadai Ze Valente hingga Irfan Bachdim