Akui Cintanya kepada Pemain, Pieter Huistra Ingin Borneo FC Terus Berkembang

By cherlie ferisna febrianti - Senin, 11 Desember 2023 | 17:00 WIB
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Borneo FC kokoh di puncak klasemen Liga 1 2023-2024 usai mengumpulkan 48 poin hasil 14 kemenangan dan 6 laga imbang dari total 22 pertandingan yang telah dilalui.

Dengan tren tak terkalahkan selama 11 pertandingan berturut-turut, pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, mengatakan sangat menyukai penampilan pemainnya.

Yang terakhir, Pesut Etam mampu mengemas tiga poin saat menjamu tamunya, PSIS Semarang.

Bermain di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, laga pekan ke-22 yang digelar pada hari Sabtu (9/12/2023) berakhir dengan hasil 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Kemenangan tersebut sekaligus menyelesaikan misi menang di kandang sebelum direnovasi dalam waktu dekat ini.

"Sejujurnya, saya cinta saat melihat keseluruhan tim saat ini," ungkap Pieter Huistra dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru (LIB).

"Mereka bagus saat menjaga bola, mereka mengontrol pertandingan, kami mempunyai beberapa momen berbahaya."

"Ketika kami kehilangan bola, semua pemain berubah menjadi defensif," imbuhnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalahkan PSIS, Borneo FC Jauhi Kejaran Bali United dan Persib

Namun tak ingin anak asuhnya lengah, pelatih asal Belanda itu terus menekankan jika Stefano Lilipaly dkk. harus terus berkembang.

Harus diakui jumlah perolehan poin Pesut Etam saat ini sudah cukup jauh dari tim-tim yang berada di bawahnya.

Terdekat, ada Bali United di posisi kedua klasemen dengan total 40 poin usai menahan imbang Dewa United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Jumat (8/12/2023).

"Ini menjadi pertandingan kami dan jelas ini adalah pertandingan yang bagus."

"Saya sangat menyukainya tetapi tentu kami masih harus berkembang dan itu hal yang harus diraih," sambung Pieter Huistra.

Tuai clean sheet dalam tiga pertandingan terakhir, bek Borneo FC, Leo Lelis, mengatakan keberhasilan tim selama menjalani Liga 1 musim ini adalah berkat kerja keras dalam latihan.

Menurut Leo, sangat penting bagi tim untuk menguasai jalannya pertandingan apabila ingin menang.

Saat bermain melawan PSIS, pasukan Pieter Huistra itu juga unggul dalam hal penguasaan bola.

Baca Juga: Jelang Laga Kontra Pemuncak Klasemen, PSIS Tak Dibela 2 Pilar Utamanya

Tuan rumah mendapat penguasaan bola sepanjang pertandingan sebanyak 57 persen dengan total tembakan sebanyak 16 kali.

Tentu hal tersebut bukanlah suatu yang buruk untuk Nadeo Agrawinata Cs.

Pasalnya Leo sempat menyebut bahwa pada awal-awal pertandingan. timnya mengalami fase-fase yang menyulitkan.

PSIS yang juga ingin mempertahankan posisinya di posisi 4 besar memberikan perlawanan cukup merepotkan.

"Kami selamat dari waktu berbahaya di menit-menit pertama," kata Leo Lelis.

"Kemudian kami harus bergerak ke depan dan melihat apa yang terjadi. Ketika hal itu terjadi, kami bergerak seluruhnya atas momen berbahaya tersebut."

"Kami berusaha memegang ball possession dan melakukan pertahanan dengan baik juga. Jadi, ini adalah pertandingan yang bagus," tandasnya.

Pekan ke-23 akan mempertemukan Borneo FC dengan RANS Nusantara FC, tim yang juga sempat berada di 4 besar klasemen Liga 1.

Baca Juga: Tak Dibawa untuk Lawan Borneo FC, Bek PSIS Berlabel Timnas Indonesia Ini Disiapkan untuk Melawan Madura United

Namun, karena ketatnya persaingan, tim berjulukan The Phoenix ini pun turun ke peringkat 7 klasemen sementara.

Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, pada Sabtu (16/12/2023).