Antusiasme Besar Masyarakat Jelang Ikuti Event Lari Semarang 10K 2023

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 16 Desember 2023 | 16:30 WIB
Pelari asal Gresik yang mengikuti Semarang 10K bernama Leni. (BOLASPORT.COM)

"Saya baru pertama kali ikutan Semarang 10K. Kebetulan juga Semarang 10K jadi race penutup di akhir tahun saya pada 2023," kata Yudi kepada awak media, 16 Desember 2023.

"Katanya Semarang 10K ini race 10 kilometer yang paling bagus di Indonesia. Makannya saya mau mencobanya."

"Ya biasanya ikut run di kota-kota lain, tetapi untuk kali ini mungkin saya ingin mengakhiri agenda run pada tahun 2023 di Semarang 10K," ujar juga Yudi

Meski sama-sama baru perdana mengikuti Semarang 10K pada tahun 2023, mereka terkesan dengan fasilitas yang disediakan oleh panitia.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah layanan fisioterapis bagi para peserta jelang agenda lari.

"Ya di sini (Semarang 10K) lumayan banyak tenant. Ada fisioterapis dan banyak lagi. Ada sponsor-sponsor lainnya yang juga ikut berpartisipasi juga," tutur Leni.

"Kalau saya lihat bagus sih situasi pengambilan race pack-nya. Banyak keseruan di sini mulai dari sponsor dan layanan fisioterapis," ucap Yudi.

Lebih lanjut, Leni dan Yudi mempunyai ambisinya masing-masing dalam mengikuti Semarang 10K.

Teruntuk Leni, ia hanya ingin mencari sensasi kegembiraan dalam berolahraga lari tanpa memikirkan target waktu.

Sedangkan Yudi, dia mempunyai hasrat untuk mendapatkan catatan terbaik individual. Untuk mencapai hal tersebut, Yudi sudah berlatih selama dua bulan.