Rekan Shin Tae-yong Bocorkan Kapan Shayne Pattynama Kembali ke Timnas Indonesia usai Jenguk Sang Ibu

By Abdul Rohman - Selasa, 2 Januari 2024 | 17:10 WIB
Shayne Pattynama sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Rencananya, Iran menjadi lawan yang akan dihadapi Asnawi Mangkualam dkk di Qatar, Selasa (9/1/2024).

Tiga agenda uji coba ini diharapkan bisa mengukur kekuatan timnas Indonesia sebelum berlaga di Piala Asia 2023.

Menghuni Grup D Piala Asia 2023, timnas Indonesia bertemu Irak, Vietnam, dan Jepang.

Pada laga pertama Grup D Piala Asia 2023, timnas Indonesia menghadapi Irak, Senin (15/1/2024).

Pada laga skuad Garuda berjumpa Vietnam, Jumat (19/1/2024)

Pertandingan terakhir berduel kontra Jepang, Rabu (24/1/2024).

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Opsi di Bawah Standar, Real Madrid Pilih Bertahan di Tengah Krisis

Sebelumnya, kepergian Shayne ke Belanda sudah direstui oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne," kata Shin Tae-yong di laman resmi PSSI, Selasa (2/1/2024).

"Jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda," sambung Shin Tae-yong.