Tinju Dunia - Efek Disentuh Mike Tyson, Francis Ngannou Akan Diadu dengan Mantan Juara Kelas Berat

By Agung Kurniawan - Rabu, 3 Januari 2024 | 19:15 WIB
Francis Ngannou (kanan) saat berhasil memukul jatuh Tyson Fury dalam pertandingan tinju kelas berat di Riyadh, Arab Saudi, 29 Oktober 2023. (FAYEZ NURELDINE/AFP)

Dalam pernyataannya, Ngannou akan bersaing dengan tiga nama besar lainnya untuk menjadi lawan Joshua pada bulan Maret mendatang.

"Sekarang, kami memiliki tiga pertarungan yang sedang didiskusikan yang semuanya partai besar, tidak melibatkan Deontay Wilder," ucap Hearn.

Hearn sendiri sejatinya ingin mempertemukan Joshua dengan pemenang laga antara Fury dan Usyk yang akan merebutkan status juara sejati kelas berat.

Akan tetapi, mantan pemegang empat sabuk juara tinju kelas berat tersebut ingin melihat opsi lain, termasuk melawan Ngannou.

"Tujuan kami, seperti yang telah kami diskusikan untuk pemenang laga antara Tyson Fury dan Oleksandr Usyk, hanya itu yang ingin kami lakukan," kata Hearn.

"Tentu, ada laga Filip Hrgovic untuk memperebutkan gelar juara dunia di kelas berat."

"Ada juga duel melawan Francis Ngannou yang akan sangat kolosal, ada juga laga lainnya melawan Zhilei Zhang dan Queensberry (promotor)," imbuhnya, dilansir dari BJPENN.

Baca Juga: Serigala Sudah Pulih, Khamzat Chimaev Segera Kembali untuk Sabuk Juara