Rekan Shin Tae-yong Pastikan Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Belum Final, Adam Alis dan Arkhan Fikri Masih Punya Peluang

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 4 Januari 2024 | 16:15 WIB
Jordi Amat bergabung ke TC Timnas Indonesia di Turki. (PSSI.ORG)

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas U-20 Indonesia, Arkhan Fikri, sedang menguasai bola saat bertanding dalam pertandingan turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).

"Pendaftaran pemain terakhir itu bisa dilakukan maksimal enam jam sebelum pertandingan pertama dimulai."

"Jadi masih memungkinkan untuk diganti," ucap Nova Arianto saat dihubungi BolaSport.com, Kamis (4/1/2024).

Lantas apakah besok Adam Alis dan Arkhan Fikri bermain melawan Libya?

Nova Arianto tidak bisa menjawab.

Baca Juga: Komentar Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia Kalah dari Libya, Bela Shin Tae-yong

"Kita lihat saja ya besok," ucap pelatih asal Semarang, Jawa Tengah.

Mantan pemain Persib Bandung itu pun tidak mau berkomentar terlalu panjang perihal pencoretan Arkhan Fikri dan Adam Alis.

Menurutnya, hanya Shin Tae-yong yang berhak kasih tanggapan.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, sedang memberikan keterangan kepada awak media di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023).

Setelah AFC, PSSI juga sudah merilis daftar pemain timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023.

Dalam laman resminya, tidak ada komentar dari Shin Tae-yong.

Tampaknya situs PSSI melihat website resmi AFC untuk menjelaskan 26 pemain timnas Indonesia

"Ditunggu saja ya komentar resmi dari coach Shin Tae-yong agar semuanya bisa jadi satu suara," kata Nova Arianto.