Nostalgia Tampil di Piala Asia, Maman Abdurahman Punya Penyesalan Terbesar Bersama Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Minggu, 7 Januari 2024 | 04:30 WIB
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurahman, bernostalgia soal tampil di Piala Asia 2007 hingga mengungkapkan penyesalan terbesar bersama timnas Indonesia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Apalagi Piala Asia adalah ajang bergengsi level Asia, yang mana lawan-lawannya adalah tim-tim terbaik.

Dalam turnamen 17 tahun lalu, Timnas Indonesia bergabung dalam Grup D bersama Korea Selatan, Bahrain, dan Arab Saudi.

Tim Merah Putih sebenarnya memulai turnamen dengan cukup bagus.

Baca Juga: Pelatih Irak Pastikan Tak Ada Pemain Titipan untuk Lawan Timnas Indonesia 

Pasalnya, Timnas Indonesia berhasil menaklukan Bahrain dengan skor 2-1.

Namun, kemudian mereka menelan kekalahan dalam dua laga terakhir grup.

Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Arab Saudi seusai takluk 1-2 dan kalah 0-1 dari Korea Selatan.

Hasil ini membuat Maman dan kawan-kawan tersingkir dan gagal lolos ke babak 16 besar.

Walaupun Timnas Indonesia gagal lolos ke babak 16 besar, Maman mengaku tak bisa melupakan momen membanggakan tersebut.

Menurutnya, penampilan itu menjadi momen menyenangkan dan membanggakan buatnya.