Asnawi Mangkualam Siap Pimpin Comeback Timnas Indonesia di Piala Asia Setelah 16 Tahun Absen

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 14 Januari 2024 | 23:15 WIB
Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, dalam sesi konferensi pers jelang laga lawan Irak pada Minggu (14/1/2024) (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia bakal kembali berpartisipasi di ajang Piala Asia setelah absen selama 16 tahun.

Ini menjadi penampilan kelima Timnas Indonesia pada ajang Piala Asia.

Meski begitu, Skuad Garuda sudah lama absen di turnamen paling akbar benua Asia tersebut.

Timnas Indonesia terakhir kali tampil pada ajang ini pada edisi 2007.

Saat itu, Timnas Indonesia tampil sebagai tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Pada ajang tersebut, Timnas Indonesia tersisih di fase grup usai kalah bersaing dengan Korea Selatan dan Saudi Arabia.

Penampilan paling dikenang pada edisi tersebut tentu saat menang atas Bahrain pada laga perdana dengan skor 2-1.

Momen comeback Timnas Indonesia pada ajang Piala Asia bakal tersaji pada 15 Januari 2024.

Baca Juga: Adu Statistik Wonderkid Timnas Indonesia Vs Irak - Marselino Ferdinan Ungguli Eks Manchester United

Saat itu, Skuad Garuda bakal menantang Irak pada Senin (15/1/2024) malam WIB di Ahmad bin Ali Stadium.