Pengakuan Megawati, Sempat Tak Mau Bermain di Liga Korea, tapi Doa Mama Jadi Kekuatan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 20 Januari 2024 | 21:40 WIB
Opposite Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, melepaskan spike keras yang diadang pemain Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass, Vanja Bukilic, pada Liga Voli Korea, 1 Januari 2024 (KOVO.CO.KR)

"Kata Mama berangkat aja," ucap Megawati.

"Awalnya kayak, gak berangkat deh karena lama gitu kan. Awalnya juga pesimis kayak, bisa gak ya bersaing, ternyata alhamdulillah bisa karena doa Mama."

Liga Voli Korea memang menjadi kompetisi bola voli terlama yang diikuti Megawati.

Sudah tiba untuk persiapan pramusim sejak bulan Juli kemarin, Mega setidaknya akan bertanding hingga bulan Maret mendatang.

Kiprah Megawati di Korea bisa lebih lama satu bulan apabila JungKwanJang Red Sparks berhasil menembus babak play-off.