Masih Ada Haaland dan De Bruyne, Guardiola Tak Takut Resep Sukses Man City Dibocorkan Omar Berrada ke Man United

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 26 Januari 2024 | 15:15 WIB
Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, melakukan selebrasi bareng Erling Haaland dalam laga Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Etihad, Rabu (26/4/2023). (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku tak takut jika rahasia The Citizens dibocorkan Omar Berrada kepada Manchester United.

Pada akhir pekan lalu, Manchester United membuat pengumuman mengejutkan.

Man United menyampaikan bahwa mereka menggaet Omar Berrada untuk menjadi CEO baru Setan Merah menggantikan posisi Richard Arnold yang mengundurkan diri pada akhir tahun lalu.

Tujuan perekrutan Omar Berrada adalah untuk mengembalikan kejayaan Man United.

The Red Devils percaya dengan segudang pengalaman yang dimiliki, pria berdarah Maroko kelahiran Prancis itu akan mampu mewujudkan target tersebut.

Sebelumnya, Berrada menjabat sebagai kepala operasional sepak bola Manchester City.

Ia adalah salah satu sosok penting di balik kesuksesan Manchester Biru dalam beberapa tahun terakhir.

"Manchester United dengan bangga mengumumkan penunjukan Omar Berrada sebagai CEO baru," demikian bunyi pernyataan resmi Man United.

"Klub bertekad untuk menjadikan sepak bola dan performa di lapangan sebagai inti dari semua yang kami lakukan."

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Kata-kata Sandy Walsh Usai Timnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar