Shin Tae-yong Punya Pengalaman 5 Tahun di Australia, Timnas Indonesia Siap Menang

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 27 Januari 2024 | 22:48 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat laga antara skuad Garuda melawan Jepang dalam laga terakhir Grup D Piala Asia 2023, di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa ia mempunyai kenangan yang cukup panjang di Australia.

Tercatat, juru taktik asal Korea Selatan itu sempat membela klub Australia, Quenssland Roar, yang kini berubah nama menjadi Brisbane Roar.

Karir Shin Tae-yong sebagai pemain di klub tersebut tidak berjalan mulus.

Ia merapat ke klub tersebut pada 2005 setelah pindah dari tim asal Korea Selatan, Seongnam Ilhwa Chunma.

Baru satu kali menjalani pertandingan, Shin Tae-yong langsung mengalami cedera angkle.

Ia pun tidak bisa membela klub tersebut di kompetisi sepak bola tertinggi di Negeri Kanguru.

Shin Tae-yong memutuskan pensiun dari pesepakbola.

Baca Juga: Shin Tae-yong Larang Australia Ikut Tampil di Piala AFF, Ini Alasannya

Ia pun langsung mendapatkan tawaran untuk menjadi asisten pelatih Quenssland Roar dari 2005-2008.

Pengalaman itu yang menjadi modal berharga bagi Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia yang akan melawan Australia.