Indonesia Masters 2024 - Leo/Daniel, Julukan Hoki Babies, dan Persembahan untuk Almarhum Papa

By Delia Mustikasari - Senin, 29 Januari 2024 | 00:26 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, bereaksi setelah memastikan diri memenangi laga final Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2024). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Kemenangan pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada Indonesia Masters 2024 memiliki banyak makna.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2024), Leo/Daniel memastikan gelar juara turnamen Super 500 tersebut setelah menumbangkan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark), 21-12, 20-22, 21-11.

Raihan ini mengakhiri puasa gelar ganda putra Indonesia pada turnamen BWF World Tour.

Terakhir kali ganda putra Merah Putih yang naik podium kampiun adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada All England Open 2023, Maret.

"Bersyukur kami bisa memenangkan pertandingan di laga ini dengan meraih gelar juara Indonesia Masters 2024," kata Daniel seusai pertandingan.

"Dukungan fan, keluarga, dan penonton yang hadir di Istora Senayan membuat kami termotivasi untuk bisa meraih gelar juara," ucap Daniel.

"Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada kami di laga ini. Setelah tampil di final kami masih akan terus belajar menjadi lebih baik lagi," ucap Leo.

"Kami sadar setelah tampil pada turnamen ini permainan kami masih jauh dari kesempurnaan," ujar Leo.

Gelar juara Leo/Daniel terasa spesial mengingat raihan tersebut membuat peraih medali emas SEA Games 2021 itu meraih gelar juara secara beruntun.

Baca Juga: Rekap Hasil Final Indonesia Masters 2024 - Leo/Daniel Jaga Gengsi Tuan Rumah, China Jadi Juara Umum